Friday, January 11, 2013

CARA MEMBUAT GULA MERAH DARI KELAPA


1. Proses Pengambilan Nira Kelapa.-
pohon baru bisa disadap bila telah menghasilkan 3 tandan bunga yang
baru membuka dan tandan yang termuda sudah mencapai 20 cm
panjangnya.
- pada kelapa dalam umumnya sekitar umur 8 tahun dan 4 tahun untuk
kelapa hybrida
- mahkota pohon perlu dibersihkan dari semua kotoran begitu pula
alat-alat yang akan digunakan harus dalam keadaan bersih
- nira diperoleh dari tandan yang seludangnya belum mekar
- tangkai bunganya lalu dipukul pukul perlahan-lahan dan baru boleh
disadap setelah 3 - 5 hari kemudian agar memudahkan keluarnya nira
- mayang dipotong ujungnya ± 10 cm dengan pisau tajam
- kira-kira seminggu kemudian niranya sudah akan keluar
- agar niranya tidak asam, kotorannya mengendap dan qulanya nanti
berwarna kuning muda kedalam wadahnya perlu diberi 1 sendok
makan kapur sirih atau larutan Na-bisulfit secukupnya (1 sendok Nabisulfit
dalam 2 liter air). warna gula dapat ditentukan dengan
pekat/tidaknya larutan ini
- penyadapan dilakukan pagi sebelum pukul 08.00 dan sore setelah
pukul 16.00
- sebelum bumbung/wadah dipasang kembali guna penderesan
berikutnya, mayang dipotong sedikit dengan sekali sentuhan agar bisa
melancarkan keluarnya nira
- setiap mayang dapat diambil niranya selama ± 40 hari, pagi dan sore
hari
- nira yang baik bercirikan masih segar, rasa manis, harum, tidak
berwarna dan derajat keasaman (pH)nya antara 6,0 - 7,0
- nira yang jelek pHnya >6,0 dan bila digunakan, mutu gulanya akan ikut


2. Proses Pengolahan Nira Menjadi Gula Kelapa

- nira yang telah diperoleh disaring, selanjutnya dimasukkan kedalam
wajan/panci
- nira dimasak dengan panas yang konstan pakai bahan bakar
kayu/seresah atau bahan bakar lainnya
- lama pemasakan tergantung
- seludang dibalut dengan tali dari ujung ke bagian pangkalnya agar tidak
mekar
- mayang tersebut di rundukkan parlahan-lahan hingga membentuk
sudut 60° dengan garis vertikal dan diikat agar tetap pada posisi
tersebut jumlah nira yang dimasak
- ± 15 menit sebelum gulanya masak diberi 1 cc santan (1 butir kelapa
parutan dicampur 100 cc air)
- nira yang telah mengental diaduk cepat dengan arah memutar
- jika telah mengental dan berwarna kemerahan dituang kedalam
cetakan. ± 10 menit kemudian cairannya sudah padat, berarti proses
pembuatannya telah selesai.
- bila menggunakan tempurung kelapa, pada tahap pertama diisi 3/4
bahannya terlebih dahulu, lalu didinginkan selama 15 merit.
- keluarkan dari cetakannya setelah mengeras, lalu tempelkan pada gula
yang ada dicetakan lainnya, agar bentuk yang dihasilkan identik satu
dengan yang lainnya.
- agar tidak lengket satu sama lainnya, diantara gala-gala tersebut dialas
daun pisang yang sudah tua serta kering.
- pengepakan dapat juga dilakukan memakai keranjang bambu dengan
dilapisi daun pisang kering atau daun jati kering. Dengan cara
pengepakan seperti ini gula dapat bertahan ± 1 bulan.
- ringkasan kegiatan pembuatan gula kelapa ini disajikan pada gambar
berikut ini।

MUTU GULA KELAPA
 Mutu gula kelapa dibagi dalam :
1. Mutu Super, adalah gula kelapa yang keras dan berwarna cerah/ coklat
ke-kuning-kuningan.
2. Mutu A, adalah gula kelapa yang keras dan berwarna ke-coklat-coklatan; dan
3. Mutu B, adalah gula kelapa yang agak lembek, berwarna coklat
ke-hitam-hitaman.

DESA PENGHASIL GULA MERAH KELAPA

Banjar. Desa Baregbeg salah satu desa pesisir di wilayah Ciamis - Banjar - Pangandaran, merupakan salah satu daerah penghasil Gula Kelapa di wilayah Ciamis. Gula Kelapa merupakan gula yang di hasilkan dari pohon kelapa setelah melalui berbagai proses tahapan pembuatan.


Kirno (40), salah seorang pengusaha Gula Kelapa asal Blok Sagon Desa Baregbeg mengatakan, apabila cuaca sedang bagus perhari rata-rata para pembuat gula bisa menghasilkan kurang lebih 25 kilogram,” Tetapi bila musim penghujan paling banyak para pembuat gula kelapa hanya mampu mengasilkan gula sebanyak 12 kiloan, ujarnya.

Kepala Desa Baregbeg menjelaskan bahwa para pengusaha gula di daerahnya memang bukan satu atau dua orang, tetapi ratusan orang hampir semua warga disini bermata pencaharian sebagai petani dan "nderes" kelapa. “Dapat di bayangkan kalau dalam sehari seorang pengusaha gula mampu menghasilkan gula kelapa sebanyak 12 kilo saja, dikali jumlah pengusaha, sudah berapa kuintal/ton gula dihasilkan dalam satu hari, jelasnya kepada kami baru-baru ini.

Para pengusaha gula kelapa di wilayah desa Baregbeg ini rata-rata sudah mempunyai pelanggan tetap dalam hal menjual hasilnya. Setiap satu minggu sekali gula kelapa dari Baregbeg ini di ambil oleh salah satu perusahaan Kecap Nasional sebagai bahan baku pembuatan kecap.

MANFAAT GULA MERAH UNTUK KESEHATAN

Manfaat Gula Merah Untuk Kesehatan - Gula merah sudah dipercaya dan dibuktikan memiliki banyak manfaat kesehatan dibandingkan gula tebu atau putih. Selain memberikan rasa manis yang rendah kalori, gula jawa mengandung garam mineral, kaya nutrisi, dan bermanfaat untuk mengatasi anemia, batuk, typhus, lepra, dan sebagainya. Gula merah juga bagus untuk pengobatan luka. Bila kulit terluka dan tidak ada obat antiseptik, gula merah dapat membantu sembuhkan luka kecil dalam keadaan darurat. Jenis gula ini bertindak sebagai obat anti inflamasi dan anti mikroba yang dapat mencegah infeksi.

Manfaat Gula Merah - Butiran-butiran gula yang ditaburkan ke atas luka sebelum luka diplester bisa membunuh bakteri yang ada di dalamnya. Gula bekerja dengan cara menarik air dari luka ke plester pembungkus luka. Dengan begitu, bakteri yang memerlukan air untuk bertahan hidup, akan mati. Sedangkan untuk perawatan kulit khususnya pada wajah, gula merah bermanfaat untuk mencerahkan kulit supaya tampak lebih segar. Menurut pendiri Deli Tubuh dan perusahaan perawatan kulit, David Parker, keluarnya kandungan zat dari gula merah, yakni butirannya dapat mengangkat sel kulit mati agar dapat kembali bercahaya. Untuk perawatan kulit wajah dengan gula merah ini caranya sebagai berikut: Campurkan scrub dengan setengah cangkir gula merah yang telah digiling agar dapat mudah berbaur. Tambahkan tiga sendok makan minyak zaitun untuk menambah kelembaban atau bisa juga ditambah pewangi. Bahan-bahan tersebut selanjutnya diaduk hingga terbentuk seperti pasta. - Oleskan scrub tersebut dalam lingkaran dan biarkan selama satu sampai dua menit. Bilas dengan air hangat sampai bersih. Untuk mendapatkan hasil maksimal, gunakan terapi ini dua kali dalam seminggu.

Manfaat Gula Merah - Berikut perbedaan antara Gula Putih dan Gula Merah : Gula Putih/ Cane Sugar : Rasa: Manis Saja Tidak mengandung Garam Mineral Kuarang/Tidak Mengandung Nutrisi Kurang mengandung unsur Terapi Kesehatan Dapat memicu batuk demam bila menkomsumsi berlebihan Terkadang gula tebu membuat efek sakit dalam kesehatan Tidak Ada Khasiat untuk Kesehatan Sebagai Pemanis Saja Gula Jawa/Palm Sugar : Rasa: Manis & Lezat Tidak mengandung Garam Mineral Mengandung Garam Mineral Kandungan Gula Jauh Lebih Kecil MengandungThiamine,,Nicotinic Acid,Ascorbic Acid, Protein &Vitamin C Riboflavin Untuk Terapi Asthma,Kurang darah/Anemia,Lepra/kusta, & untukmempercepat Pertumbuhan Anak. Bagus untuk mengobati batuk demam Bagus utuk makanan awal bagi orang yang terkena penyakit typhus. Sangat Bagus bagi orang yang ingin menurunkan BP, mengurangi panas Pankreas, menguatkan Jantung, membantu pertumbuhan gigi kuat Mempunyai Khasiat Seperti Madu

Sumber: http://www.jajanandepok.com/article/detail/Manfaat-Gula-Merah-Sebagai-Pengobatan-dan-Perawatan-Kulit.html

GULA MERAH

Gula merah atau gula Jawa biasanya diasosiasikan dengan segala jenis gula yang dibuat dari nira, yaitu cairan yang dikeluarkan dari bunga pohon dari keluarga palma, seperti kelapa, aren, dan siwalan. Bunga (mayang) yang belum mekar diikat kuat (kadang-kadang dipres dengan dua batang kayu) pada bagian pangkalnya sehingga proses pemekaran bunga menjadi terhambat. Sari makanan yang seharusnya dipakai untuk pemekaran bunga menumpuk menjadi cairan gula. Mayang membengkak. Setelah proses pembengkakan berhenti, batang mayang diiris-iris untuk mengeluarkan cairan gula secara bertahap. Cairan biasanya ditampung dengan timba yang terbuat dari daun pohon palma tersebut. Cairan yang ditampung diambil secara bertahap, biasanya 2-3 kali. Cairan ini kemudian dipanaskan dengan api sampai kental. Setelah benar-benar kental, cairan dituangkan ke mangkok-mangkok yang terbuat dari daun palma dan siap dipasarkan. Gula merah sebagian besar dipakai sebagai bahan baku kecap manis.

@wikipedia